4 Cara Mengetahui ID Pelanggan PLN dengan Mudah dan Tidak Ribet

Hikma Lia

Cara Mengetahui ID Pelanggan PLN tanpa Ribet

Kamu pasti pernah mengalami kesulitan ini, yaitu lupa nomor ID pelanggan PLN. Siapa yang pernah, acungkan tangan!! hehehe. Nomor yang terdiri dari 11 hingga 12 digit ini sangat penting untuk kamu ketahui.

Nomor ini dianggap sangat penting karena ketika kamu lupa nomor ID pelanggan PLN, kamu tidak akan dapat membayar tagihan atau beli token listrik. Wassalam gelap – gelapan kalau sampai lupa.

Cara Mengetahui ID Pelanggan PLN dengan Mudah dan Tidak Ribet

Cek ID pelanggan PLN Melalui Meteran PLN

ID pelanggan tersebut biasanya didekat barcode meteran PLN kamu, di situ biasanya tertulis jajaran angka 11-12 digit, oleh karena itu Anda sekarang dapat memverifikasi nomor klien PLN Anda. Sangatlah praktis bukan tips tersebut?

Cek Struk Pembayaran PLN

Di struk PLN biasanya tertera ID pelanggan juga lho, coba kamu cari struk pembayaran PLN terakhir dan kamu bisa lihat dari struk tersebut ID pelanggan PLN kamu di barisan paling atas.

Cara ini kelihatan sepele, tapi akan susah jika kamu langsung buang struk pembyaran tersebut sehabis melakukan pembayaran listrik.

Hubungi Customer Service PLN

Jika kamu masih mengalami kesulitan saat menerapkan tips tips diatas, kamu bisa hubungi customer service PLN dengan cara telepon (123).

CS PLN tersebut akan menanyakan identitas beserta alamat rumahmu. Dari situ CS tersebut bisa tracking berapa nomor ID pelanggan PLN kamu.  Akan tetapi cara ini akan susah jika kamu tidak punya pulsa telepon.

Melalui Kartu Pelanggan PLN

Nomor meteran kartu pelanggan listrik PLN adalah metode paling sederhana untuk memverifikasi nomor ID pelanggan PLN.

Kartu pelanggan mencakup berbagai informasi pelanggan, dimulai dengan alamat rumah dan ID atau kode token yang dapat digunakan untuk beli pulsa listrik.

Oleh karena itu jangan sampai hilang kartu pelanggan tersebut. Karena kartu ini berisi informasi dan data listrik yang dibutuhkan.

Tips Biar Kamu Tidak Lupa ID Pelanggan PLN

Kamu bayar tagihan listrik melalui mobile banking atau internet banking, sebelum melakukan pembayaran kamu simpan daftar pembayaran terlebih dahulu. Nah mulai saat ini ID PLN kamu sudah tercatat di aplikasi mobile banking tersebut.

Kesimpulan

Silakan kamu pilih beberapa Tips Cara Mengetahui nomor ID Pelanggan PLN di atas yang menurut kamu paling mudah dan tidak ribet. Semoga terbantu.

Also Read